ENERGI KINETIK

Pengertian 

Definisi Energi Kinetik adalah adalah energi yang dimiliki oleh sebuah benda karena gerakannya.
Energi kinetik ini disebut juga dengan istilah energi gerak.
Energi kinetis sebuah benda didefinisikan sebagai usaha yang dibutuhkan untuk menggerakkan sebuah benda dengan massa tertentu dari keadaan diam hingga mencapai kecepatan tertentu.
Energi kinetis dari sebuah benda sama dengan jumlah usaha yang diperlukan untuk menyatakan kecepatan dan rotasinya, dimulai dari keadaan diam.
Secara istilah, Energi kinetik diambil dari Bahasa Yunani, yaitu kinesis (gerak) dan energeias (aktif bekerja).
Sehingga dapat dipahami bahwa Energi kinetik merupakan setiap hal, suatu benda, objek, atau hal lain yang memiliki massa dan bergerak akan memiliki beberapa jenis energi kinetik.

Rumus 
Energi kinetik dirumuskan dalam :
Ek½ mv2.

Sehingga secara matematis dirumuskan bahwa Energi Kinetik merupakan ½ dari massa suatu benda, dikalikan dengan kecepatan tubuh kuadrat.

Jenis-jenis 
Energi gerak atau energi kinetik dikatergorikan kedalam dua jenis yakni energi kinetik translasi dan energi kinetik rotasi.
  • Energi Kinetik Translasi

Energi kinetik translasi merupakan sebuah energi yang terkandung atau dimiliki oleh suatu benda yang sedang mengalami gerak garis lurus.
  • Energi Kinetik Rotasi

Pengertian energi kinetik rotasi merupakan sebuah energi yang terkandung dalam sebuah objek yang sedang berputar.
Baca juga :

Contoh Energi Kinetik dalam Kehidupan
Untuk lebih memahami tentang konsep energi kinetik, kami akan memberikan contoh nyata yang sering terjadi dalam kehidupan sehari-hari.
  • Bumi dan planet lainnya berputar mengelilingi matahari
  • Mobil dan motor yang bergerak.
  • Air mengalir.
  • Sebuah elektron bergerak mengelilingi inti
  • Seeorang yang sedang berjalan atau berlari.
  • Ibu yang sedang memasak.
  • Kucing yang bermain dan banyak lagi contoh yang lainnya.
Contoh Soal Energi Kinetik
Supaya sobat lebih memahami tentang definisi energi kinetik dan bagaimana penerapannya dalam kehidupan sehari-hari kami akan memberikan contoh-cotoh soal energi kinetik.
Soal
Tri Santoso mengendarai sepeda ontel dengan kecepatan 2 m/s. Jika massa sepeda Santo 20 kg. Berapakah energi kinetiknya?
Diketahui :
m = 20 kg dan v = 2 m/s

Ditanya EK …?
Jawab :
Ek = ½ x m x v2
Ek = ½ x 20 kg x (2 m/s)2
Ek = 40 joule

Jadi energi kinetiknya adalah 40 Joule.



Post a Comment

  1. Artikelnya bagus fleksibel dan mudah dipahami tugas sekolah saya semakin terbantu��

    ReplyDelete
  2. Artikelnya Kayak Narkoba, Bikin nagihh 😊

    ReplyDelete
  3. Artikel ini seperti micin ya makin ditambah materi nya makin banyak bahan bacaanya makin bikin kecanduan aja deh 😍

    ReplyDelete
  4. artikel yang bagus.. dan sangat menolong 👍👍

    ReplyDelete
  5. Trima kasih. saya dangat terbantu sekali dengan artikel ini. Tapi boong

    ReplyDelete
  6. Artikelnya bagus👍, mudah untuk dipahami materinya 😊

    ReplyDelete
  7. Woowww berkat membaca artikel ini saya berasa terilhami ������������

    ReplyDelete
  8. coba ulas prepetual gan pasti menarik

    ReplyDelete

 
Top